Salah satu kandungan zat yang menjadi ancaman pada buah dan sayuran, yaitu kadar oksalat. Zat ini dapat menimbulkan sejumlah masalah kesehatan seperti batu ginjal dan berbagai jenis nyeri. Oksalat adalah sejenis asam organik yang ditemukan dalam setiap tanaman, hewan dan manusia. Tubuh manusia juga memiliki kecenderungan untuk mengubah beberapa zat kimia lainnya seperti vitamin C menjadi oksalat. Vitamin C dan Oksalat Vitamin C (asam askorbat; ascorbic acid) dapat berfungsi sebagai antioksidan, mempercepat penyerapan zat besi, mencegah sariawan dan gusi berdarah serta membantu penyembuhan luka. Terkait dengan fungsi vitamin C dalam mempercepat penyerapan zat besi adalah, saat kita mengonsumsi makanan yang mengandung zat besi seperti daging merah, telur, bayam dan sebagainya hendaklah dibarengi dengan minum minuman yang mengandung vitamin C seperti jus jeruk. Selain jeruk, vitamin C juga banyak terkandung dalam jambu, mangga, kubis, lobak hijau, beet hijau dan kentang. Kebu
Ini hanyalah Kumpulan Catatan Random yang Mungkin Akan Berguna di Kemudian Hari