Dark Specialist D's Note Skip to main content

Posts

Showing posts with the label sipil

Geotekstile / Geotextile

(lanjutan dari Penggunaan Geosintetik dalam Teknik Sipil) Dalam dunia geoteknik, geotextile adalah salah satu material yang paling banyak digunakan. Dimana letak geografis Indonesia sebagian besar kondisi tanahnya adalah tanah lunak.  Material geotextile ini sangat membantu dalam perkuatan tanah dengan biaya yang relatif murah dibandingkan dengan metode perkuatan tanah lainnya. Selain itu dari segi memiliki daya tahan yang baik sehingga tanah tidak mudah ambles. Jenis Geotextile Geotextile terbuat dari polimer seperti polipropilen dan poliester. Mereka dibagi menjadi tiga kategori sesuai dengan proses pembuatannya: Kain Tenun / Woven Kain Bukan Tenunan / Non Woven Kain Rajutan / Knitted Fabric a. Geotextile Woven Geotextile Woven adalah yang paling umum, dan teknologi pembuatannya mirip dengan kain pakaian. Geotextile woven terbuat dari bahan Polypropylene polymer (PP) dan ada juga dari Polyester (PET), bentuknya sendiri adalah berupa lembaran yang seratnya ditenun dengan teknlogi muta

Umur Beton

  (lanjutan dari Proses Perawatan (Curing) Beton) Kuat tekan beton akan semakin bertambah tinggi dengan bertambahnya umur beton.Beton mencapai kekuatannya dalam waktu hampir sebulan tepatnya 28 hari. Untuk mengetahui kekuatan beton dilakukan uji pada hari ke 7, 14, 21 dan hingga ke 28. Yang dimaksudkan disini adalah sejak beton mulai dicetak, laju kenaikan kuat tekan beton mula-mula cepat, namun seiring berjalanya waktu, laju kenaikannya melambat. Sehingga sebagai standar kuat tekat beton adalah kuat tekan beton pada umur 28 hari. Dalam PBI 1971 telah tercantum mengenai perbandingan kekuatan tekan beton normal pada umur beton tertentu. Dalam PBI 1971 telah tercantum mengenai perbandingan kekuatan tekan beton normal pada umur beton tertentu. Umur Beton (hari)     3        7        14        21        28        90        365         Sement Portland Biasa        0,40        0,65        0,88        0,95   

Sistem Struktur Bangunan Bertingkat Tinggi

Sistem-sistem struktur pada bangunan merupakan inti kekokohannya bangunan diatas permukaan tanah. Sistem struktur ini berfungsi menahan dan menyalurkan beban gaya horizontal dan vertikal secara merata pada sistem-sistem struktur inti dan struktur pendukung, sehingga bangunan dapat memikul beban horizontal dan vertikal maupun gaya lateral. Berikut adalah jenis struktur yang biasa digunakan pada bangunan tinggi: 1. Sistem Struktur Rangka Bertulang dengan Bracing (Braced Frame Structural System) Braces frame adalah rangka vertikal yang menahan gaya lateral membentuk diagonal yang bersama-sama dengan girder, membentuk "web" dari rangka vertikal, dengan kolom bertindak sebagai "chords". Struktur bracing menghilangkan lentur di balok dan kolom. Biasanya struktur ini digunakan dalam konstruksi baja. Sistem ini cocok untuk bangunan bertingkat dalam kisaran ketinggian rendah hingga pertengahan. Struktur ini cukup efisien dan ekonomis untuk meningkatkan kekakuan dan ketahanan

Spesifikasi Scaffolding

Dalam proses pembangunan, akan dibutuhkan berbagai ukuran scaffolding. Kehadirannya akan mempermudah pekerja sebagai platform dimana mereka bisa berdiri dengan aman dan melakukan tugasnya. Alat yang pada umumnya terbuat dari pipa-pipa besi ini juga bisa mempermudah para pekerja membawa peralatan. Bahkan alat ini begitu esensial apabila harus bekerja di ketinggian 3 meter atau lebih. Mungkin tanpa kehadirannya, menyelesaikan sebagian besar pekerjaan proyek konstruksi akan mustahil. Jenis Scaffolding Jenis dan dimensi perancah bermacam-macam. Hal ini tergantung pada jenis konstruksi bangunan yang akan dibangun maupun kebutuhan dalam sebuah proyek. Di Indonesia, terdapat lima jenis spesifikasi scaffolding yang sering digunakan, mulai dari perancah tradisional hingga perancah modern dengan bahan besi baja.  Berikut beberapa spesifikasi jenis scaffolding yang perlu diketahui untuk kebutuhan proyek konstruksi. 1. Frame Scaffolds Spesifikasi jenis scaffolding pertama ialah frame scaffold. Sus